PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

Saat Musrembang, Camat Jakfar Shodiq Berjanji Akan Utamakan Masyrakat

BONDOWOSOJawara Post — Untuk menampung Globalisasi usulan usulan dari setiap Desa se Kecamatan Tenggarang yang terdiri dari sebelas (11) desa, dan satu Kelurahan, Kecamatan Tenggarang menggelar musyawarah rencana pembangunan (Musrembang), kemarin. Acara tampung aspirasi dari bawah ini digelar di pendopo kecamatan.

Kesempatan menyampaikan aspirasi oleh masyarakat dalam realisasi anggaran kedepan, tidak disia siakan. Mereka menyampaikan harapan, usulan, ke inginan dan lain semacamnya, mewakili desa dalam musrembang di kecamatan. Jajaran kecamatan juga menyimak semua usulan yang ada.

Menanggapi usulan tersebut, Camat Tenggarang, Jakfar Sodiq, mengatakan bahwasanya usulan usulan desa tersebut sangat penting guna menyusun konsep rencana pembangunan wilayah Kecamatan Tenggarang kedepan. “Dengan begitu, hasil Musrembang bisa mengadosi aspirasi desa desa yang ada, sehingg pembangunan kedepan tepat guna,” katanya.

Menurutnya, usulan usulan yang melalui musrembang berkaitan dengan sumber dana dari APBD, berbeda dengan perencanaan pembangunan desa yang bersumber dari Dana Desa (DD) atau anggaran dana desa (ADD) maupun dana Kelurahan. “Jadi itu beda, makanya semua desa dan kelurahan dilibatkan,”tegasnya.

Orang nomor satu di Kecamatan Tenggarang ini berjanji akan mengemas semua usulan se efektif mungkin, serta akan meningkatkan kualitas pelayanan dan akuntabilitas kinerja berbasis tekhnologi informasi. Ia juga akan meningkatkan pengembangan infrastuktur dan terus mendorong kemandirian ekonomi desa dan kelurahan pada umumnya.

Sup/JP



Menyingkap Tabir Menguak Fakta