PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

Rakor BKAD Olean dan Tribungan

STUBONDO, JP. Com – Sebagai bentuk kolaborasi dalam menggali potensi desa, Pemdes Olean, Kecamatan Situbondo dan Pemdes Tribungan Kecamatan Mangaran adakan rapat awal pembentukan badan kerja-sama antar desa (BKAD) di Aula Wisata KK 26 Desa Olean, Rabu (26/1/2022).

Kades Tribungan, Noer Hasan mengatakan pelaksanaan rakor untuk menjalin hubungan kerja-sama antar desa, tentunya disemua bidang. Yakni tujuannya untuk memajukan desa, pengembangan SDM serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pemdes Tribungan dan Olean  terdaftar didalam program desa cerdas yang dicanangkan oleh Kementerian Desa PDT dan Transmigrasi.

“Kami hampir memiliki kesamaan dengan Desa Olean dari segi budaya dan keagamaan. Sehingga kita juga akan bersama-sama memajukan diberbagai bidang, seperti bidang pendidikan, bidang ekonomi, bidang kemasyarakatan, bidang kesehatan dan lain-lain,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Desa Olean Ansori menyambut baik adanya BKAD dan munculnya inisiatif untuk merealisasikan program-program desa kedepannya. Dari hasil rakor ini, program kerja yang di prioritaskan yaitu bidang pendidikan, memberdayakan kelompok disabilitas desa (KDD), penguatan bidang perekonomian dan bidang budaya. Jika empat bidang tersebut dikerjakan secara serius, maka hasilnya akan luar biasa.

“Kami akan menggali potensi SDM masyarakat desa untuk diarahkan dan diberikan haknya tanpa memandang sebuah perbedaan. Pada rakor awal BKAD ini, kita sampaikan potensi desa  masing-masing, apabila ada kesamaan maka kita  tingkatkan bersama-sama dan jika ada perbedaan bisa disandingkan untuk saling mengisi,”pungkasnya.

Fin/redJP



Menyingkap Tabir Menguak Fakta