TANAH DATAR, Jawara Post– Korban banjir bandang di Kenagarian Tanjung Bonai, Lintau Buo Utara, Sumbar, terus bertambah. Jika sebelumnya korban tewas sebanyak 2 orang, dan 1 hilang, kini bertambah menjadi 4 orang tewas dan 2 orang diduga masih hilang yaitu, Yusrizal Buyung (pengendara Ojek), 45 tahun dan Deswirman (58).
Dari data yang berhasil dihimpun awak media di TKP, korban tewas sementara pada Jumat (12/10/2018) sampai pukul 17.30 Wib adalah :
1. Rani ibu hamil umur 30 tahun,
2. Moch Steve Efendi 10 tahun (anak Rani),
3. Aris umur 2,5 tahun (anak Rani).
4. Yernida warga Kabupaten 50 kota berumur 56 tahun.
Sementara, Kabag Humas Pemda Tanah Datar, Syahrir, melalui Group Wa, Jumat (12/10) sekira pukul 22.59 Wib menyampaikan bahwa bencana air bah di Tanjung Bonai Kecamatan Lintau Buo Utara mengakibatkan 4 orang meninggal 2 orang masih belum di temukan, 6 buah rumahn dan huller rusak, beberapa hektare sawah dan ladang rusak, irigasi sekitar 10 titik rusak, dan kini sedang dilakukan pendataan.
Sementara korban yang saat ini selamat dan dirawat di RSUD Hanafiah dan Puskesmas di Lintau dari data yang tethimpun yaitu :
1. H. firdaus (65 th)
2. Ermalius (50th)
3. Hendrita(46th)
4. Nurzahwani (8th)
5. Suyati (43th)
6. Rizki (17 th)
Kondisi saat ini kerusakan di Nagari Tanjung Bonai, Nagari Lubuak Jantan dan Nagari Batu Bulek Kabupaten Tanah Datar, Sumbar, tampak cukup parah.
Dari pantauan dilokasi tim gabungan Basarnas, TNI,Polri, PNS, relawan dan masyarakat masih terus melakukan pencarian, karena tidak menutup kemungkinan korban akibat terjangan banjir bandang akan terus bertambah.
Romeo
Biro Sumbar