MOJOKERTO, Jawara Post–Tragis, begitulah yang dialami Kepolisia Resort Tulungagung, saat ini. Betapa tidak, rombongan keluarga Kapolres mengalami laka maut di jalan Raya tol Surabaya – Mojokerto, KM 716 +800 Desa Sidorejo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto.
Laka lantas pada hari Kamis tgl 27 September 2018 sekira pukul 23.30 WIB (tadi malam) ini, melibatkan mobil Landcruiser Nopol dinas yang dikendarai oleh Bripda Tommy dengan membawa penumpang Kapolres Tulungagung, AKBP Tofik Sukendar, Ibu Kapolres Tulungagung (Anggi) dan Ajudan Bripda Lutfi.
Dengan kendaraan truck tangki tronton Hino Nopol L-9490-UR yang dikemudikan oleh SUGIYO, 41 th, Laki-laki, Perkerjaan Swasta, beralamat Dusun Pujok, RT 01 RW 05, Desa Puton, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang.
Menurut saksi dilokasi, mobil Landcruiser Nopol dinas yang dikemudikan oleh Bripda Tommy berjalan dari arah timur ke barat mendahului dari sisi sebelah kanan kendaraan truck didepannya, lalu oleng kekiri.
Sesampainya di TKP menabrak dari belakang kendaraan truck tangki tronton Hino Nopol L-9490-UR yang dikemudikan oleh SUGIYO yang berjalan searah didepannya. Bruakkk,, benturan keras terjadi, dan petaka mautpun memecah malam dijalan itu.
Dari informasi yang diterima Jawara Post, akibat laka lantas tersebut, korban masing – masing Kapolres Tulungagung, AKBP Tofik Sukendar, mengalami luka berat (LB). Sementara, Ibu Kapolres Tulungagung (Anggi) dikabarkan meninggal dunia (MD) berikut juga sang Ajudan Bripda Lutfi meninggal (MD).
Guna menyingkap tabir kejadian ini, unit laka lantas Polres Mojokerto langsung datangi lokasi dan melakukan olah TKP. Para korban juga segera dievakuasi, serta sejumlah barang bukti diamankan.
“Semua telah ditangani Polantas Mojokerjo. Korban dilakukan Visum luka-luka dan visum Jenazah di RS. Citra Medika Kec Tarik Kab Mojokerto. Dugaan sementara laka maut ini kabarnya lantaran human eror, “kata A Prayudi, saksi warga.
@din