PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

RADAR JOMBANG : Identitas Mayat Dalam Koper yang Ditemukan di Blitar Terungkap

BLITAR, Jawara Post– Mayat dalam koper yang ditemukan di semak-semak dekat sungai bawah jembatan jalur nasional Blitar-Kediri, terungkap.

Korban merupakan warga Kelurahan Tamanan, Kecamatan Mojoroto, Kediri, tercatat bernama Budi Hartanto (28).

Kepada wartawan paman korban, Nusukha (50) mengaku Budi terakhir keluar dari rumahnya, Selasa (2/4/2019) sore mengendarai sepeda motor.

Ft korban, by detik.com

“Kata ibunya, korban keluar dari rumah hari Selasa (3/4/2019) sore, saya kurang tahu kemana,” imbuh Nasukha.

Kabar identitas korban diterima keluarga, Rabu (3/4/2019) sekitar pukul 12.00 wib. Kabar tersebut disampaikan anggota Polres Kediri Kota kepada ibu dan keluarga korban di rumahnya.

“Tadi siang mas, jam 12-an ada anggota polisi yang kesini dan menanyakan perihal Budi. Lalu memberitahukan terkait kejadian di Blitar,” tambah Nasukha.

Warga Blitar digegerkan mayat dalam koper di antara semak-semak dekat sungai. Koper warna hitam itu ditemukan pencari rumput di Desa Karanggondang Kecamatan Udanawu, Blitar. Saat ditemukan, di dalam koper itu ada sesosok mayat yang tidak memakai kain sehelai pun.

Redaksi

 



Menyingkap Tabir Menguak Fakta