PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

RADAR BESUKI : Dilantik Jadi Anggota DPRD, Yulis Resmi Gantikan Sri Utami

BANYUWANGIJawara Post – Sidang Paripurna Istimewa Kali ini juga Melantik Anggota DPRD, Juli Setyopuji Rahayu S.Sos, SH, MH, ato Yulis Sapaan akrabnya Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Banyuwangi resmi menggantikan Sri Utami Faktuningsih. Ia dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Banyuwangi masa bakti 2014 – 2019 di Ruang Paripurna Utama DPRD Banyuwangi Senin (1/10/2018).

Rapat Paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Banyuwangi I Made Cahyana Negara, selain Yulis menggantikan Sri Utami Faktuningsih, anggota Dewan asal Partai Demokrat Daerah Pemilihan (Dapil) III yang mengundurkan diri sejak beberapa bulan lalu juga dilantik Tarmuji.

Ia menggantikan Ahmad Masrohan anggota dewan asal Partai Hanura dari Dapil V .Selain itu dilaksanakan pengukuhan dan pengambilan sumpah Ruliyono sebagai Wakil Ketua DPRD menggantikan Ismoko asal Partai Golkar Banyuwangi.

Hadir dalam Rapat Paripurna Istimewa dewan tersebut antara lain; Bupati & Wakil Bupati Banyuwangi, Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Banyuwangi, Pimpinan dan Anggota Dewan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forpimda) Kabupaten Banyuwangi, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu, Pimpinan SKPD, Kepala Badan, Kepala Bagian (Kabag), Camat Lurah dan Kepala serta beberapa undangan lain.

Dalam Agenda Peresmian Pengangkatan dan Pengucapan Sumpah/Janji Wakil Ketua DPRD atas nama Ruliyono ( Partai Golkar) menggantikan Ismoko (Fraksi Partai Golkar &/PAN) dan pelantikan anggota DPRD Pengganti Antar Waktu 2014-2019 atas nama Yulis Setyo Pujirahayu (Partai Demokrat) dan Tarmudi AMd. (Partai Hanura) diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Gubernur Jawa Timur oleh Suprayogi, Sekretaris Dewan DPRD Banyuwangi, tentang pemberhentian dengan hormat Wakil Ketua Dewan lama sekaligus pelantikan pejabat wakil ketua dewan yang baru.

Dilantik Jadi Anggota DPRD, Yulis Resmi Gantikan Sri Utami

Selanjutnya Suprayogi juga membacakan SK Gubernur Jatim terkait PAW Sri Utami Faktuningsih asal Partai Demokrat yang digantikan Yulis dan Ahmad Masrohan yang digantikan oleh Turmuji asal Partai Hanura Kabupaten Banyuwangi.
Sementara untuk agenda pengambilan sumpah jabatan Wakil Ketua DPRD Banyuwangi yang baru dan dua anggota dewan PAW, dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Banyuwangi Purnomo Amin Tjahjo, SH. MH.

Setelah acara pengambilan sumpah jabatan dilanjutkan dengan penanda tanganan Berita Acara Pelantikan oleh wakil ketua dan dua anggota dewan yang baru saja melakukan sumpah janji dan Ketua PN Banyuwangi.
Sementara Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menyatakan atas nama pemerintah memberikan ucapan selamat bagi wakil ketua dewan dan anggota DPRD yang baru serta berharap segera menyesuaikan diri dengan kondisi DPRD Banyuwangi yang ada saat ini.

“Dalam beberapa tahun ini DPRD dan Pemkab Banyuwangi menjadi jujugan Kabupaten/Kota lain untuk melakukan studi banding. Untuk itu pimpinan dan anggota dewan perlu meningkatkan performan dan kapasitas agar mampu mengimbangi perubahan yang ada,” ujarnya.



Menyingkap Tabir Menguak Fakta