BONDOWOSO, Jawara Post– Menambah wawasan serta pengetahuan ketua komisi IV Ady Krisna DPRD Kabupaten Bondowoso, memberikan materi tentang Legislative Drafting (Teknik Perancangan Peraturan Perundang-undangan) kepada PKL Mahasiswa Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Maliki.
Ketua Komisi IV DPRD Ady Krisna, dalam pemaparannya menyampaikan tujuannya, dirinya berharap agar para mahasiswa dapat memahami dan secara benar membuat perundang-udangan.
“Tujuan dari pemberian materi ini mahasisiwa dat pemahaman dan kemampuan dalam merancang peraturan perundang-undangan, pemberian materi harus dengan latihan sehingga mahasiswa diharapkan lebih maksimal dalam menyerap materi,” katanya. Selasa (04/02).
Lebih lanjut Ady Krisna berpesan para mahasiswa dapat membuat rancangan peraturan perundang-undangan yang baik dan benar.
“Dengan mengikuti kegiatan pemberian materi ini, mahasiswa sudah dibekali kemampuan untuk memahami dan membuat rancangan peraturan perundang-undangan sehingga dapat membuat rancangan peraturan perundang-undangan yang baik dan benar,” imbuh Ketua Komisi IV DPRD.
Supri/Ony