PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

Peduli Tanggulangi Covid 19, Banyuwangi Kirim Personel ke Jatim

KOTA GANDRUNGJawara Post–Dalam merespon himbauan pemerintah pusat dalam bersama cegah corona, Pemkab Banyuwangi mengrim petugas yang tergabung dalam Gugus Tugas Covid-19 Prov Jatim yang bermarkas di Gedung Grahadi Jawa Timur.

Langkah tersebut merupakan bentuk konstribusi pemerintah kota Gandrung melalui Dinsos dengan salah satu pilar sosialnya yaitu TAGANA. “Ada 3 petugas yang kami kirim guna bergabung dengan tim di Propensi,” kata Plt. Kadinaos, Lukman.

Lanjutnya, tiga orang petugas yang tergabung tersebut tentunya dengan pertimbangan matang dan dibekali arahan dan bimbingan juklak juknisnya. “Ini merupakan kontribusi Banyuwangi dalam membantu pemerintah pusat dan provensi dalam proses pencegahan Covid-19,” imbuhnya.

Kabarnya, 3 orang tersebut menjalankan tugas dan tergabung dengan tim mulai tgl 25 Maret 2020. Pesan Lukman yang juga di dampingi Sahid (Kasi), serta Kordinator Tagana, Dedy Oetomo, menyaikan bahwa rekan yang bertugas tetap harus mengikuti prosedur yang ada serta menjaga kesehatan juga mental.

DhonyJP



Menyingkap Tabir Menguak Fakta