PANTAI KARTINI
Nama Kartini sendiri oleh pemerintah kabupaten jepara diambil dari nama Kartini bertujuan untuk mengenang jasa pahlawan kita R.A. Kartini. Kabarnya jaman dahulu R.A. Kartini beserta saudaranya sering bermain di pantai ini.
Pantai kartini ini juga cocok untuk bermain anak – anak, karena memiliki wahana bermain dan pantainya yang tenang. Salah satu Icon yang paling menonjol adalah bangunan Kura kura Ocean Park beserta wahana didalamnya. Ditambah lagi adanya jembatan permanen dengan banyak gazebo ini manambah keindahan pantai kartini, selain itu jika sore hari anda juga bisa menikmati sunset.
Untuk lokasi pantai Kartini Jepara ini sendiri berlokasi di Bulu, Jepara Sub-District, Jepara Regency, Jawa Tengah, atau berada di barat kantor Bupati Jepara yang hanya berjarak 2 sampai 3 km. Lokasinya pun sangat strategis karena jalur menuju pantai kartini sendiri adalah jalur yang banyak di lalui transportasi.
JawaraPost