PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Salat Iduladha Pagi Ini

JAKARTA, Jawara Post~~Sebagian masyarakat di DKI Jakarta merayakan Iduladha pagi ini, Selasa, 21 Agustus 2018. Perayaan diawali dengan salat.

Salah satunya warga di Jakarta Selatan. Masjid Agung Al Azhar, Jalan Sisingamangaraja, Jakarta Selatan menggelar salat Iduladha.

Pantauan dilapangan, jemaah mulai berkumpul di halaman masjid mulai pukul 05.30 WIB. Tepat pukul 07.00 WIB jemaah melaksanakan salat Iduladha dan pada pukul 07.15 WIB khotbah dimulai.

Dalam khotbahnya, KH. Mahfudh Makmum menyebut, hari ini umat Islam mengenang sejarah terjadinya peristiwa monumental yang dialami oleh tiga manusia yaitu Ibrahim, Ismail, dan Siti Hajar yang harus melaksanakan perintah Allah SWT.  Allah memerintahkan Ibrahim menyembelih Ismail, anak semata wayangnya.

“Kepatuhan dan kepasrahan Nabi Ibrahim dan puteranya, Ismail, juga Siti Hajar, mereka tanpa berkomentar dan berpikir panjang dalam menaati dan melaksanakan perintah Allah,” kata Mahfudh, Selasa 21 Agustus 2018.

Dari peristiwa itu, lanjut Mahfudh, banyak pelajaran yang seharusnya dipetik dan diikuti oleh umat Islam. Mulai dari akhlak kepada orang tua dan patuh kepada perintah Tuhan.

“Di zaman sekarang ini banyak kita jumpai akhlak dan tingkah laku anak dan remaja yang sangat mengkhawatirkan. Salah satunya adalah karena anak tidak atau kurangnya mendapat pendidikan agama sejak dini dari orang tuanya,” terang dia.

Ia mengimbau umat Islam dapat mengambil pelajaran dari peristiwa monumental tersebut.

Dalam pelaksanaan salat Iduladha ini hadir Duta Besar Qatar, Duta Besar Libanon, dan petinggi yayasan Pesantren Islam Al-Azhar.

Didaerah lain, misalnya Bondowoso, Jawa Timur, Pondok Pesantren Al Ishlah dikecamatan Grujugan, melaksanakan sholat Idul Adha, hari ini juga. Meski ditempat lain masih besok hari raya kurban ini, para santri pondok ini tetap semangat dan khusuk, hingga tiba pelaksanaan pemotongan hewan kurban.

@annisa



Menyingkap Tabir Menguak Fakta