BESUKI, Jawara Post —Upaya menanggulangi penyebaran covid -19 dikawasan Besuki, terus digencarkan. malahan, ada desa yang dengan p3nuh semangat mendirikan posko pengawasan terkait pandemi corona lengkap dengan petugas jaga dengan 3 sip hingga 1 x 24 jam. Perberdayaan dan kesadaran masyrakat ini, wajib jadi percontohan bagi desa lainnya.
Edy Hartono, selaku Kades Blimbing, Kecamatan Besuki, Situbondo, Jawa Timur, menegaskan bahwa dalam masa pandemi corona, desanya mensiagakan 3 posko lengkap denga petugas jaganya. “Ada 3 sip, siang – sore – malam hingga sholat subuh. Setiap sip ada 5 petugas dari warga yang kami akomodasi mamin dan lainnya, non honor,” ucapnya.
Namun begitu, pihaknya tetap peduli akan kondisional warganya yang terlibat dalam siaga pendemi covid – 19 tersebut. Ia menyisihkan dana pribadi untuk honor petugas, kecuali honor linmas yang bisa dianggarakan dari dana anggaran covid – 19. “Untuk warga yang bertugas kami beri honor pribadi dari kades, bukan dianggarkan dalam RAB, karena itu tidak boleh,” imbuhnya.
Bukan hanya soal itu, Kades Blimbing, Edy Hartono yang biasa dipanggil sang prabu, tak segan dan tak kendor semangat bersama istrinya menyambangi posko posko yang ada. Ia memastikan petugas jaga terjamin, serta mengevaluasi kondisional yang terjadi. Termasuk juga ketua BPD Desa Blinbing, Slamet Rasimin, ikut andil.
“Memang tidak boleh menganggarkan honor petugas jaga, yang boleh hanya 1 linmas saja. Untuk itu, kades menberi tanda terima kasih secara pribadi. Ada 15 orang per posko yang dibagi tiga jadwal kerja. Pertama dari jam 07.00 WIB hingga pukul 14.00 Wib, lalu dari pukul 14.00 Wib hingga pukul 22.00 Wib, selanjutnya dari pergantian sip yag 5 orang berjaga hingga masuk sholat subuh,” sambung Slmaet Rasimin.
Pantauan dilapangan, selain logistik penanggulangan covid – 19 (virus corona), posko pengawasan di Desa Blimbing, Kecamatan Besuki, Situbondo, juga nampak selalu siaga. Ada 5 warga bertugas dan sesekali disambangi Babimsa juga Bhabinkantibmas.
Kadang Kades Blimbing bersma istri dan petugas medis yang bertugas yang tergabung dalam gugus tugas covid – 19 berkunjung mengevaluasi perkembangan.
DinsJP