PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

Ingin Jadi Perangkat Desa Jatibanteng….Begini Caranya

SITUBONDOJawara Post—Rapat pembentukan panitia penjaringan perangkat desa telah sukses dilaksanakan dibalai desa Jatibanteng, Senin 25/01/2021. Disaksikan jajaran Polsek, Koramil, Camat, sera Forkpimka lainnya.

Segenap elemen masyarakat turut serta hadir serta turut serta terlibat dalam meknisme pembentukan panitia penjaringan. Bukan hanya BPD, perwakilan Tomas, Toga, Toda, LPM, serta perwakilan dusun dan ketua RT juga hadir.

Kegiatan tersebut guna mempersipkan instrumen perangkat yang natinya akan menggelar penjaringan perangkat desa. Selain panitia yang solid dan profesional, tim seleksi dan tim pwngawas juga dibentuk demi demokrasi yang haqiqi.

“Kades tidak mau intervensi dan biarlah pembentukan panitia berjalan dengan tertib,” kata Musawir, S.Pd.

Menurut Kades Musawir, pihaknya berharap bahi segenap masyarakat Desa Jatibanteng ikut andil mendaftar calon perangkat desa yang akan diumumkan nantinya.

Pihaknya juga menginginkan dalam penjaringan perangkat desa itu, bukan hanya transparan, tapi panitia jujur pada dirinya dan bijak dalam menanganani persoalan.

“Harapan saya selaku kepala desa, calon perangkat itu nantinya selain jujur juga wajib bisa ITE. Pasalnya, tehnologi komputer sangat erat kaitannya, serta melekat secara permanen bagi kinerja perangkat desa di zaman yang aerba tehnologi ini. Karakter dan kemampuan, itu sangat diutamakan,” kata Musawir.

Lanjut dia, dipastikan dalam penjaringan perangkat desa nantinya tak ada istilah lobi atau bisik bisik. Sistem perekrutan akan dioptimalkan secara peofesional serta terbuka namun tetap dalam batas kepatutan dan sesuai regulasi aturan yang ada.

“Jika bisa ITE, umur dan memenuhi persyaratan, silahkan mendaftar,” himbaunya.

Sekadar diktahui, pemerintahan Desa Jatibanteng Kecamatan Jatibanteng, Kabupaten Situbondo, terdiri dari 7 dusun atau kampung. Ada dua dusun yang rencanya distukan dengan 1 kepala dusun yaitu Dusun Secangan dan Dusun Nogosromo.

Sementara, dari data yang ada, Desa Jatibanteng terdapat 5 Kasun yang kosong ditambah 1 lagi, lantaran Kasunnya baru saja meninggal.

“Sekali lagi, penjaringan perangkat desa itu sarat utamanya bisa ITE , selain lolos uji kopetensi. Umur memenuhi, bisa ITE paling tidak bisa komputer, ijasah memenuhi, saya kira tidak ada salahnya segera mendaftar,” jelas Musawir.

“Tapi itu setelah panitia mengumumkan dengan sitem pengumuman beragam, termasuk nantinya ada siaran keliling,” pungkas Musawir, S.Pd, Kades Jatibanteng.

TimRed



Menyingkap Tabir Menguak Fakta