PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

Awas….. Mafia Tanah, Pak Mentri akan Turlap

JAKARTA, JP. Com – Mantan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto resmi menjabat Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN). Hadi menggantikan pejabat sebelumnya, Sofyan Djalil.

Hadi pun berjanji mengatasi sekelumit persoalan di Kementerian ATR/BPN dengan cara terjun langsung ke lapangan, seperti masalah mafia tanah.

Hadi mengatakan ia akan mengkaji masalah tersebut. Serta, akan berkoordinasi dengan sejumlah pihak seperti Kementerian BUMN dan Perhutanan untuk mengatasinya.

“Oleh sebab itu saya sampaikan tadi adalah saya sama dengan Pak Sofyan Djalil akan turun ke lapangan, permasalahan di lapangan akan terus kita eliminir supaya mereka juga tidak menemui permasalahan,” katanya, usai acara serah terima jabatan dirinya dengan Sofyan Djalil terkait posisi Menteri ATR/BPN, Rabu (15/6/2022).

Kemudian, terkait persoalan mafia tanah, Hadi menyampaikan di bawah kepemimpinan Sofyan mafia tanah lebih teratasi. Meski begitu akan berupaya mengatasi mafia tanah hingga benar-benar tidak ada lagi.

“Kita akan tekan, dan saya akan ke lapangan akan melihat secara langsung dan akan menanyakan kepada mereka. Tidak hanya laporan saja tapi saya akan menanyakan masyarakat, apakah masih ada masalah mafia tanah, apakah ada yang mengalami kesulitan untuk mengurus sertifikat apakah ada hal yang lain-lain, apakah masih ada konflik, apakah permasalahan-permasalahan apa namanya sewa yang begitu besar,  kemudian ada lagi permasalahan-permasalahan pendapatan negara bukan pajak yang terlalu besar. Itu akan kita ke lapangan akan saya lihat,” tuturnya.

Sementara untuk persoalan Hak Guna Usaha pengusaha sawit yang tengah dilakukan audit, Hadi juga menyampaikan akan ke lapangan untuk mengatasinya.

“Ya tadi kita bicara juga, minggu depan saya akan turun ke lapangan untuk bisa mengidentifikasi permasalahan itu ya. Yang penting saya akan ke lapangan saya akan kelapangan. Masyarakat bisa menyampaikan ke saya,” ujar dia.

Red/info

 



Menyingkap Tabir Menguak Fakta