PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

RADAR SULAWESI : Ratusan Kilogaram Bahan Baku Bom Ikan Diamankan di Maros

MAKASARJawara Post — Kapendam XIV Hasanuddin Kolonel Inf Alamsyah membenarkan jika anggota TNI dari Kodim 1422/Maros berhasil menyita bahan pembuatan bom ikan, berupa pupuk kelapa sawit merk “Cantik”, di Desa Bori Masunggu Kecamatan Maros Baru Kabupaten Maros, pada Rabu 02 Januari 2019 lalu.

Bahan baku bom ikan ini ditemukan dalam delapan karung yang totalnya sekitar 400 kilogram. Selain mengamankan bahan baku bom ikan, petugas juga mengamankan satu orang yang diduga pemilik berinisial M.

“Benar Anggota Kodim Maros menemukan delapan karung pupuk kelapa sawit merek cantik masing masing 50 kilo yang dimiliki oleh seorang inisial M,” kata Kolonel Inf Alamsyah Kamis 03 Januari 2019.

Untuk proses hukum selanjutnya, barang bukti dan terduga pemilik sudah diserahkan dan diamankan di Mapolres Maros. “Tersangka sementara masih satu inisial M sudah diserahkan ke Polres Maros,” lanjtu Kolonel Inf Alamsyah.

M Adup



Menyingkap Tabir Menguak Fakta