MAKASAR, Jawara Post—Dosen muda Prodi Arsitektur Universitas Muhammadiyah Makassar, Fitrawan Umar, meluncurkan buku terbaru berjudul “Masa Depan Kota dan Lingkungan” (28/11/18). Buku ini merupakan bunga rampai pemikiran Fitrawan Umar dalam merespons isu isu perkotaan dan lingkungan hidup mutakhir.
Pada sesi bincang buku di Festival Literasi Himpunan Mahasiswa Pemerintahan Unhas, Fitrawan mengungkapkan keresahannya terhadap pembangunan kota yang cenderung tidak taat pada kaidah perencanaan yang baik. Fitrawan juga mengkritik tentang pandangan monumentalisme yang menjangkiti masyarakat dan pemerintah dalam menilai keberhasilan pembangunan kota.
Dalam sesi bincang buku, hadir pula Wakil Walikota Makassar, Daeng Ical, dan ikut menanggapi buku “Masa Depan Kota dan Lingkungan”. Daeng Ical memberi apresiasi kepada penulisnya yang masih muda dan berterima kasih atas saran-sarannya untuk pembangunan Kota Makassar.
Takbir Makasar