ACEH, Jawara Post –Mapolsek Bendahara di Kecamatan Banda Mulia, Kabupaten Aceh Tamiang, Sumatera, mendadak gempar. Betapa tidak, ratusan massa warga mengamuk dan kemudian melakukan aksi pembakaran. Aparat setempat turun kelokasi, namun massa semakin bringas, pada hari Selasa (23/10/2018).
Sekira pukul 13.00 wib, Mapolsek Bendehara yang berlokasi di Desa Mesjid, Kecamatan Bendahara, Kabupaten Atam, didatangi ratusan warga lalu dibakar. Massa diduga kuat merasa kecewa pada kepolisian sektor Bendahara, lantaran ada tahanan mati mendadak.
“Aksi pembakaran terhadap Mako Polsek Bendahara tersebut disinyalir bentuk pelapiasan kekecewaan masyarakat, dengan adanya warga dari Desa Tanjung Keramat, Kecamatan Banda Mulia, yang di tangkap anggota Polsek Bendehara, pelaku tiba – tiba meninggal,” kata warga sekitar.
Mendapat laporan kejadian tersebut, Dandim memerintah Danramil dan anggota untuk membantu Polsek menenangkan massa dan meminta bantuan Dinas Damkar guna memadamkan kobaran api.
Pantauan dilapangan, akibat dari kejadian tersebut, sebagian Kantor Polsek terbakar, Mobil Patroli Dinas Polsek Bendahara di bakar massa.
Hingga saat ini berita tayank, massa masih melakukakan aksi pengrusakan, Mobil Damkar tidak bisa masuk Lokasi karena di halau oleh massa.
Redaksi