PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

1000 Kader NU Tinjau Ijen dan Beri Pengobatan Gratis Untuk Korban Banjir Bandang

BONDOWOSO, Jawara Post  – PC Nahdlatul ‘Ulama (NU) bersama PC Lembaga Kesehatan NU dan PC Persatuan Guru NU Bondowoso peduli Bencana Banjir Bandang melakukan bakti sosial berupa pengobatan gratis kepada korban banjir yang menimpa Masyarakat Desa Kalisat, Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur.

Tidak sedikit Masyarakat yang terdampak banjir di tanggal 29/01/2020 kemarin lalu sehingga Masyarakat Kecamatan Ijen itu harus dirawat, hal ini membuat para kader NU langsung bergegas melakukan pengobatan gratis dan memberikan bantuan logistic seperti yang telah dilakukan pada hari ini.

Sekretaris NU Misyono saat meninjau para korban terdampak dirinya mengungkapkan kondisi pasca banjir 4 hari lalu yang dialami Masyarakat Ijen.

“Syukur alhamdulillah kodisi Masyarakat hari ini sudah membaik dan semua jalan sudah mulai normal, ada beberapa warga yang di periksa oleh tim kesehatan NU mulai Tensi pengobatan ringan alhamdulilah keaadaan sekarang sudah mulai baik,” jelasnya saat berada di posko kesehatan NU Desa Sempol. Sabtu (01/02).

Lanjut Sekretaris NU beliau berpesan bantuan beruba Logistic dari PCNU Bondowoso bisa mengurangi beban Masyarakat Ijen.

“Bantuan sembako, sandang dan obat-obatan ini semoga dapat mengurangi beban para warga, dan semoga Masyarakat diberi ketabahan dan kesabaran dan mudah-mudahan tidak ada banjir susulan.” Tutur Misyono. (Ony)



Menyingkap Tabir Menguak Fakta