PT JAWARA POS GRUP

SELAMAT & SUKSES RI 1

RADAR ARJUNO : BLUR….WANITA PARUH BAYA TEWAS TERKAPAR DIJALAN

PASREPAN, Jawara Post–Husnia, 40, dibunuh dengan cara keji. Wanita asal Dusun Winong Timur, Desa Pohgading, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan, tewas usai terkena ledakan bondet hingga kepalanya pecah.

Polisi yang memburu pelakunya, kini sudah menemukan calon tersangkanya. Informasinya, pelaku adalah mantan suami korban.

Usai peristiwa pembunuhan tersebut, jasad korban dibawa ke ruang pemulasaran RSUD dr R Soedarsono Kota Pasuruan. Hingga berita ini diturunkan, korban masih dalam pemeriksaan medis untuk divisum.

Baca juga : RADAR ARJUNO : Karyawan Rongsokan Tewas di Bom Wajahnya

Disisi lain, polisi mengamankan beberapa barang bukti dari TKP. Yakni sebuah tas milik korban. Selain itu, sebuah unit motor Kawasaki Kaze warna merah juga turut diamankan. Motor dengan nopol L 2245 K itu diduga milik pelaku yang ditinggalkan di TKP. Kedua barang bukti itu lalu diamankan ke Mapolsek Pasrepan.

Kapolsek Pasrepan, AKP Cahyo Widodo menduga, korban ditabok bondet oleh pelaku. Hal itu disimpulkan setelah dilakukan pemeriksaan terhadap luka yang didera korban. Korban mengalami luka parah pada bagian mata, hidung dan keningnya.

Selain itu, hal itu juga disimpulkan dari keterangan warga. Beberapa saat setelah kejadian, kata Cahyo, pihaknya langsung melakukan penyisiran. Sejumlah warga yang ada di sekitar lokasi langsung dimintai keterangan.

Ada warga yang melihat seorang pria lari ke area persawahan. “Tangannya berdarah dan dibungkus sarung. Saat ditanya oleh warga itu, dia lari,” ujar Cahyo.

Sejauh ini, polisi juga masih melakukan pengejaran terhadap pelaku. Menurut Cahyo, pelaku merupakan mantan suami korban. Kuat diduga, motif pelemparan bondet itu lantaran korban menolak diajak rujuk oleh pelaku.“Identitas terduga pelaku sudah ada. Kami masih mengejarnya,” pungkas Cahyo.

Seperti diberitakan sebelumnya, warga Dusun/Desa Pohgading, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan digegerkan dengan jasad perempuan penuh darah yang terkapar di tepi jalan kawasan setempat, Rabu (28/11). Korban adalah Husnia, warga setempat.

Yusub prolinx



Menyingkap Tabir Menguak Fakta